MENU PILIHAN

JASA DESAIN

JASA LAINNYA

GABUNG KAMI

Anjar Imb Channel. Powered by Blogger.

Dekorasi kamar tidur kreatif, murah dan unik pola garis-garis



Halo semuanya, kali ini saya akan membagikan contoh atau referensi buat teman-teman yang mau mengecat aatau mendekorasi ruangan atau kamar tidur. Dengan modal cat air satu warna dan alat seadanya, sudah menjadikan ruangan anda menjadi berwarna, unik dan pastinya instagrammable.

Bosan dengan cat tembok kamar tidur yang itu-itu aja, pengen ganti cat dengan satu warna tapi masih bingung polanya. Tenang, mulai sekarang gak usah bingung, di artikel ini akan dibahas bagaimana cara membuat pola untuk cat tembok kamar yang unik dan berbeda dari yang lain. Dengan menggunakan cat air yang pastinya murah, bisa beli kiloan dan dengan peralatan seadanya, bisa dijumpai hampir disetiap rumah. Tidak perlu khawatir, bahkan yang tidak pernah mengecat tembok sekalipun, bisa mengaplikasikan cara yang ada dibawah ini.

Disarankan untuk mengajak saudara, teman atau pacar untuk ikut mendekorasi pola atau desain kamar tidur kalian. Karena kalau dilakukan sendiri akan membosankan, apalagi kalau kamar tidur kalian sangat besar. Kalau dilakukan lebih dari satu orang akan menghemat waktu dan tenaga, serta akan melatih kerjasama antar saudara, teman atau pacar dan pastinya kegiatan mengecat kamar tidur kalian akan berkesan dan terasa menyenangkan sekali.

Kenapa menggunakan cat air ? Karena, cat air sangat murah, dan cara penggunaanya sangat mudah, cukup cat dicampur dengan air, tanpa tambahan bahan apapun, cat sudah bisa digunakan. Sangat praktis dan banyak pilihan warnanya. Untuk catnya bisa dibeli di toko-toko khusus cat kiloan yang sekarang sudah banyak tersebar di wilayah indonesia. Dan harga cat air per kilonya sangat murah.

Langsung saja ikuti petunjuk dibawah ini : 

Bahan-bahannya :
1. Cat 1 warna (biru) atau sesuai selera
2. Air

Alat-alatnya :
1. Kuas
2. Tempat untuk cat
3. Masker
4. Lakban

Langkah-langkahnya :
1. Buat pola garis-garis lurus dari atas ke bawah, dengan menggunakan lakban, sekreatif mungkin, ajak saudaramu atau gebetanmu untuk ikut membantunya, karena gak seru kalau sendirian
2. Setelah membuat pola di tembok, tuangkan cat ke dalam wadah dan campurkan sedikit air, aduk dengan menggunakan kuas
3. Kemudian, cat sesuai pola yang telah dibuat
4. Selanjutnya, tunggu cat mengering
5. Setelah cat mengering, cabut lakban yang menempel di tembok
6. Lihat hasilnya, tembok teman-teman menjadi baru dan unik tentunya

Selamat mencoba...
Referensi pola cat tembok unik yang lain : Contoh pola zigzag , Contoh pola bebas

Untuk lebih jelasnya bisa lihat video dibawah ini :





Semoga artikel ini bermanfaat. Terima kasih !

Motivasi :
"Jaga orang-orang disekitarmu, maka mereka akan menjagamu"
 
Jangan lupa kunjungi channel youtube : Anjar Imb Channel
https://youtu.be/BjS78I2Iq1E

Follow juga instagram kita : Anjar Imb Channel

Karena banyak video seputar trik-trik, rekomendasi desain kamar, desain meja ulang tahun, komik lucu dan masih banyak lagi, jangan lupa like dan subscribe, terima kasih.   

DETAIL JUDUL : Dekorasi kamar tidur kreatif, murah dan unik pola garis-garis


Selamat datang di BLOG Kami !
Informasi seputar Belajar Pemrograman,Tips dan Trik, Pengalaman Liburan

Untuk pemasangan iklan bisa hubungi :
0857 2980 3165


KUNJUNGI YOUTUBE DAN INSTAGRAM KAMI :

0 komentar:

Post a Comment

INSTAGRAM KAMI

YOUTUBE KAMI

OWNER